Rabu, 18 Februari 2015

Reza Rahadian Matulessy itulah nama asli dari sosok pria yang lebih di kenal dengan nama Reza Rahadian. Putra dari pasangan Rahim dan Pratiwi Widantini Matulessy ini merupakan seorang model dan Aktor kebangsaan Indonesia. Nama pria kelahiran Bogor, 5 Maret 1987 ini sudah sering kita dengan khususnya dalam dunia hiburan tanah air, terbukti sudah segudang Film maupun sinetron yang pernah ia perankan. Lewat perannya yang terbilang begitu gemilang, Reza pun pernah menyambet berbagai penghargaan.
Pada tahun 2004, Reza meraih juara Favorite Top Guest majalah Aneka Yess!. Namanya pun kian cemerlang setelah ia berperan dalam berbagai judul Film. Salah satu film yang turut melambungkan namanya yaitu Perempuan Berkalung Sorban pada tahun 2009, karena lewat perannya dalam film tersebut dirinya berhasil meraih Piala Citra 2009 untuk kategori Pemeran Pendukung Pria Terbaik.
Selain penghargaan tersebut, Reza juga meraih beberapa penghargaan yaitu :
  • Pemeran Pendukung Pria Terbaik Perempuan Berkalung Sorban (Indonesian Movie Awards 2009)
  • Pemeran Utama Pria Terbaik 3 Hati Dua Dunia, Satu Cinta (Indonesian Movie Awards 2010)
  • Pemeran Utama Pria Favorite 2013 Habibie & Ainun (Indonesian Movie Awards 2013)
  • Pemeran Pendukung Pria Terbaik Perempuan Berkalung Sorban (Festival Film Indonesia 2009)
  • Pemeran Utama Pria Terbaik 3 Hati Dua Dunia, Satu Cinta (Festival Film Indonesia 2010)
  • Pemeran Utama Pria Terbaik Emak Ingin Naik Haji (Festival Film Bandung 2009)
Profil dan Biodata Lengkap Reza Rahadian
Nama Lengkap : Reza Rahadian Matulessy
Nama Populer : Reza Rahadian
Tempat Lahir : Bogor
Tanggal Lahir : 5 Maret 1987
Nama ayah : Rahim
Nama Ibu : Pratiwi Widantini Matulessy
Profesi : Aktor dan Model
Kebangsaan : Indonesia
Agama : Islam
Tinggi Badan : 177 cm
Sinetron yang pernah diperankan oleh Reza Rahadian yaitu : Inikah Rasanya, Culunnya Pacarku, Idola, Cinta SMU 2, Habibi dan Habibah, ABG, Isabella, Cewek Penakluk, Badik Titipan Ayah
Selain sinetron-sinetron tersebut, Reza juga berperan dalam berbagai judul film tanah air berikut daftarnya.
Film yang pernah diperankan Reza
Film Horor Pulau Hantu 2 Perempuan Berkalung Sorban Kirun + Adul Queen Bee Perjaka Terakhir Emak Ingin Naik Haji Hari Untuk Amanda Alangkah Lucunya (Negeri Ini) 3 Hati Dua Dunia, Satu Cinta Love Story Tanda Tanya Jakarta Maghrib The Mirror Never Lies Hafalan Shalat Delisa Dilema Brokenhearts Perahu Kertas Test Pack Perahu Kertas 2 Habibie & Ainun Finding Srimulat Wanita Tetap Wanita Tenggelamnya Kapal Van der Wijck Ketika Tuhan Jatuh Cinta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar